DEPOK Khatulistiwa news (18/01) - Musrenbang (Musyawarah Rencana Pembangunan) untuk Kelurahan Curug Kecamatan Bojongsari Kota Depok, Tahun anggaran 2023-2024 mengambil tema : Memantapkan Kehidupan Kota Depok Maju, Berbudaya dan Sejahtera melalui peningkatan pelayanan dasar.
Acara tersebut digelar pada hari Selasa,(17-01-2023). Dihadiri oleh Para Ketua RT, Ketua RW, Karang Taruna, Pengurus LPM, Camat, Lurah, Ibu-ibu PKK juga tidak ketinggalan Anggota DPRD Kota Depok Mad Arif, dan anggota lainnya, Bapeda, Ketua LPM Curug Herman Karno,
Sementara, turut hadir Camat Bojongsari Kota Depok Rizal Farhan dalam kata sambutannya antara lain mengatakan, Tentang UKM-UKM yang ada Kecamatan Bojongsari misalnya Kelurahan Pondok Petir ada cireng, sedangkan di Curug ada tanaman hias banyak lagi di Curug ini.
Visi - Misi Kota Depok maju, berbudaya, sejahtera, makanya dilihat kedepan perubahan luar bisa di Bojong Sari apalagi Bojong Sari ini Margonda dua Kota Depok. Saya berharap Pak Lurah Sebojongsari ini harus mempunyai Potensi unggulan.
Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Curug Herman Karno kepada wartawan antara lain menjelaskan, ya mayoritas pembangunan drainase, jalan setapak betonisasi sudah ada si tahun 2024 sesuai dari pemda pengajuannya sudah saya katakan Rp. 10 Milyar lebih kebutuhan untuk itu, sedangkan anggaran yang sudah di sediakan Rp. 2,5 Milyar. Sisanya dari aspirasi dewan ya dana aspirasi janji Rp. 500.000.000 memang tidak mencukupi itukan hanya pengajuan di curug jalan, setapak sudah di DKM.
Pengajuannya ada 6 titik, harapan saya agar masyarakat taat membayar pajak, jelas Ketua LPM Curug, Herman Karno.(Elia)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar