BERITA TERKINI

Sebar Maklumat Kapolri Upaya Edukasi Tekan Penyebaran Covid 19

 



Muara Enim,Khatulistiwa News.com.
Sebagai upaya pencegahan sekaligus meminimalisir penyebaran covid-19 di wilayah hukum Polsek Lawang Kidul Kabupaten Muara Enim dilakukan pemasangan penyebaran maklumat Kapolri tentang kepatuhan terhadap protokol kesehatan dalam pelaksanaan Natal dan Tahun Baru 2021. .(29/12/2020)

Sedikitnya ada 5 personel Polsek Lawang Kidul yang melakukan pemasangan maklumat Kapolri tersebut diantaranya itu Aiptu PT Athena, Aipda Ferry Susanto, Aipda Heriyanto, Bripka Bayu WS, dan Bripka Fajri Arianto. Dengan mengunjungi beberapa tempat umum seperti perkantoran cafe resto dan toko yang mudah terlihat oleh masyarakat.

Maklumat ini dikeluarkan guna memberikan perlindungan dan jaminan keamanan dan keselamatan masyarakat selama pelaksanaan libur Natal tahun 2020 dan Tahun Baru tahun 2021.

Kapolsek Lawang Kidul AKP Azizir Alim, SH, MM mengatakan, Maklumat Kapolri tentang kepatuhan protokol kesehatan (prokes) dalam pelaksanaan libur Natal dan Tahun Baru 2021 yang dipasang guna memberikan edukasi ke masyarakat tentang kepatuhan prokes untuk memutus rantai dan mencegah penyebaran Covid-19 saat libur panjang akhir tahun.

“Masyarakat diminta untuk tidak menyelenggarakan pertemuan atau kegiatan yang mengundang kerumunan orang banyak di tempat umum berupa perayaan Natal dan kegiatan keagamaan di luar tempat ibadah, pesta atau perayaan malam pergantian tahun, arak-arakan, pawai, orgen tunggal dan karnaval serta pesta penyalaan kembang api, ” tegas Kapolsek. (ril Jazz)

Khatulistiwa News Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.