BERITA TERKINI

Bertemu Dengan IPKM Pj Bupati Akan Renovasi Aset Pemkab Muara Enim Di Jogjakarta

 



Muara Enim,Khatulistiwa news.com -(7/7) 

Pj bupati Muara Enim DR H Nasrun Umar SH MM menginstruksikan dinas pekerjaan umum dan penataan ruang publik untuk segera merenovasi dan membenahi aset Pemkab Muara Enim yang diperuntukkan sebagai sekretariat Ikatan Keluarga Pelajar Mahasiswa Sumatera Selatan komisariat Serasan Sekundang Yogyakarta diatas tanah seluas 600 M2 yang terletak di kabupaten Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta


Ini ditegaskan oleh Pj Bupati saat menerima kunjungan perwakilan mahasiswa asal kabupaten Muara Enim di Yogyakarta yang tergabung dalam IKPM  Sumatera Selatan komisariat Serasan Sekundang di ruang rapat bupati Muara Enim Selasa  (6/7/21)



Bupati yang didampingi oleh Kepala Badan Kesbangpol, Kabid Aset BPKAD Kabag  kesra dan dan beberapa Dinas Instansi terkait  berencana memanfaatkan aset Pemkab muaraenim berupa tanah kosong seluas 1357 M2 yang terletak di Kapanewon  Banguntapan kabupaten Bantul sebagai Wisma serasan sekundang yang nantinya diperuntukkan sebagai rumah singgah sementara bagi mahasiswa asal kabupaten Muara Enim yang belum menemukan tempat tinggal maupun nantinya dapat disewakan bagi wisatawan dengan harga terjangkau 


Dengan demikian menurut Pj Bupati Aset Pemkab Muara Enim tersebut dapat tertib terawat dan mampu mendatangkan sumber pendapatan daerah



Bupati juga menjelaskan bahwa aset yang ada di Yogyakarta akan menjadi perhatiannya baik pengelolaan pembenahan maupun penertiban agar bermanfaat sebesar-besarnya bagi kepentingan pelajar dan mahasiswa di Yogyakarta sebagai bagian dari masyarakat Kabupaten Muara Enim.


Selanjutnya PJ Bupati berpesan untuk belajar dengan sungguh-sungguh dan bersama-sama menjaga merawat serta mengawasi aset Pemkab muaraenim yang ada di Jogjakarta tutupnya (prokopim me jazz)


Khatulistiwa News Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.