BERITA TERKINI

Kalapas Banyuasin Berikan Tindakan Tegas Jika Ada Warga Binaan Yang Menggunakan Ponsel



BANYUASIN,Khatulistiwanews.com - Kepala Lapas Banyuasin Ronaldo Davinci T, menegaskan  terkait dengan pemberitaan yang beredar tentang pemakaian telepon seluler (ponsel) oleh warga binaan didalam lapas yang dipimpinya.


Ronaldo menjelaskan bahwa tidak benar dan tidak ada penyelundupan perangkat seluler ke kamar tahanan.


“Tidak benar berita itu dan kami juga tidak mungkin membiarkan hal tersebut,” ujarnya kepada awak media, Jum at (19/2/21)


Ronaldo juga mengucapkan terimakasih terkait dengan pemberitaan penggunaan ponsel oleh warga binaan itu.


“Tapi tolong informasinya yang valid siapa warga binaan yang memakai ponsel itu, agar bisa kami lakukan tindakan terhadap oknum tersebut. Karena bisa jadi foto yang disebarkan tersebut bukan berasal dari Lapas Banyuasin,” beber dia.


“Ada juga kejadian seperti itu ya, kami dapat info seperti itu, ternyata setelah diselidiki berasal bukan di Banyuasin,”sambung dia.


“Yang jelas jika terjadi di lapas Banyuasin pasti kami larang dan tindak tegas, karena razia yang kami lakukan sudah secara insentif, tak mungkin kami biarkan hal tersebut, sama saja bunuh diri,” pungkas dia.(Sandi)

Khatulistiwa News Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.