BERITA TERKINI

Projo Muara Enim Apresiasi Capaian Kinerja PJ. Bupati Muara Enim dalam Satu Tahun

 



Muara Enim, Khatulistiwa News (18/02) Pada tanggal 16 Februari 2021 satu tahun yang lalu Gubernur Sumsel H. Herman Deru. SH tetapkan  Dr. H. Nasrun Umar. SH.MM untuk menjalan roda pemerintahan di Kabupaten Muara Enim, dimulai dari di tetapkan sebagai Plh Bupati Muara Enim berdasarkan keputusan Gubernur Sumatera Selatan Nomor 128/KPTS/I/2021  sampai dengan Pelantikan sebagi Pj Bupati Muara Enim berdasarkan Surat keputusan Menteri Dalam Negeri RI Nomor 131.16-11 27/2021, tentang pengangkatan Penjabat Bupati Muara Enim.


Capaian kinerja Pj. Bupati Muara Enim HNU (sapaan Akrabnya) tidak luput dari perhatian masyarakat salah satunya dari Ketua Ormas Projo Muara Enim Deny Eka Chandra. SE,(18/02) 

 Pencapaian hasil pembangunan seperti pelebaran badan jalan dan penataan taman kota, trotoar, drainasse, jalan lingkungan yang telah ditata secara baik, sehingga penataan kota kelihatan lebih indah, dalam kurun waktu setahun dalam masa kepemimpin HNU, tidak lepas dari Komitmen dan Kolaborasi anatara Bupati dan peran serta dari unsur Organisasi Perangkat Daerah (OPD) selaku pelaksana kegiatan.


Deny juga menambahkan beberapa Penghargaan juga diraih selama kepemimpinan HNU antara lain, penghargaan Terbaik I Nirwasita Tantra Tingkat Provinsi Sumatera Selatan tahun 2021 kepada Pj. Bupati Muara Enim, Dr. H. Nasrun Umar, S.H., M.M., pada puncak peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia tingkat Provinsi Sumatera Selatan 


Peringkat 4 Nasional Pemerintah Kabupaten Paling Inovatif di Indonesia dalam anugerah Innovative Governmen Award (IGA) 2021 yang menjadikan Kabupaten Muara Enim paling Innovative dari total 415 Kabupaten yang ada di Indonesia artinya Kabupaten Muara Enim sudah menunjukan mutu pelayanan kepada Masyarakat


Penghargaan sebagai kota layak anak tahun 2021 dari kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.artinya Kabupaten Muara Enim membagunun insisiatif yang mengarah pada upaya transpormasi Hak-hak Anak.


Selain mendapatkan beberapa penghargaan Kabupaten Muara Enim juga menjalankan intruksi Presiden RI dalam memerangi Covid-19, Kabupaten Muara Enim berhasil mencapai kekebalan kelompok atau herd immunity masyarakat  yang ditandai lebih dari 70 % masyarakat di Kabupaten Muara Enim pada akhir tahun 2021 lalu telah di Vaksin Covid-19 hal ini berdampak dengan Pemulihan ekonomi yang mulai tumbuh dilihat dari aktivitas pegadang pasar dan UMKM yang mulai ramai menghiasi kota Muara Enim.


Sosok HNU pun sangat Responship dalam menghadapi kelurahan masyarakat dibuktikan dengan beliau langsung turun kelapanangan melakukan sidak untuk mengetahui persoalan yang terjadi


Satu hal yang membuat DPC Projo Muara Enim Bangga, sejarah mencatat bahwa di masa kepemimpinan HNU, Presiden Joko Widodo melakukan Kunjungan Kerja ke Kabupaten Muara Enim dan sempatkan bertemu dengan pedagang di Pasar baru Tanjung Enim januari 2022 yang lalu, sehingga masyarakat pun dapat melihat langsung sosok orang nomor 1 di negeri ini tutupnya (ril ZR) 

Khatulistiwa News Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.