BERITA TERKINI

Sampaikan Kepada yang Menerima Sekalipun Jumlahnya Sedikit




Tanjung Enim, Khatulistiwanews.com.

Banyaknya rencana bantuan kepada masyarakat terdampak Covid 19 yang dihembuskan mulai dari pemerintah pusat hingga ke pemerintah daerah yang saat ini belum jelas juntrungannya Justru malah memberikan kesan crowded  di tengah masyarakat terlebih kepada para ketua RT yang menjadi sasaran pertanyaan  dari masyarakat itu sendiri.

Terpantau Sejak pagi tadi hingga siang ini Jum at (15/5/2020) berlokasi di Kantor Kelurahan Pasar Tanjung Enim kecamatan Lawang Kidul Muara Enim, ratusan masyarakat yang berharap bantuan baik yang sudah dibaca melalui berbagai program seperti PKH, Bansos penerima sembako APBD, serta bantuan sejenis lainnya.

Banyaknya masyarakat serta banyaknya verifikasi data yang simpang siur sehingga harus mengusulkan pendataan baru kian  menambah banyaknya persoalan di tengah masyarakat yang terdampak Covid 19.

Kami bersyukur karena selain bantuan yang diharapkan tak kunjung cair atau tak kunjung datang,  saat ini sudah ada bantuan paket Sembako dari perusahaan seperti PT SBS  dan Rumah Sakit Bukit Asam Tanjung Enim yang secara langsung menyerahkan bantuan masyarakat melalui ketua RT masing-masing,

Sekalipun bantuan tersebut tidak banyak namun secara langsung kita menyerahkannya kepada masyarakat ungkap ketua RT 1 Nesti Senen

Kita ingin menunjukkan sekaligus menegaskan bahwa bantuan yang masuk melalui RT langsung kita serahkan kepada masyarakat yang bersangkutan atau mereka yang berhak dan belum pernah menerima bantuan sama sekali tegasnya.

Kami sangat sadar bahwa di tengah maraknya rencana bantuan kepada masyarakat banyak pura anggapan pesimis sinis atau mencemooh para ketua RT yang terkesan hanya membagikan bantuan untuk keluarganya saja,  Berkaitan dengan itu kami ingin menunjukkan bahwa untuk Kelurahan Pasar Tanjung Enim silakan siapa pun dapat mengecek karena kami menganut sistem keterbukaan langsung saja tanya ke masyarakat imbuhnya.

Namun kami juga selaku perangkat RT tidak akan mentoleransi bagi masyarakat yang hanya mengontrak apalagi tidak melapor sama sekali kepada ketua RT di manapun dia tinggal utamanya di Kelurahan Pasar Tanjung Enim,

Selanjutnya pula kami menghimbau kepada pemerintah  Khususnya bagian pendataan baik dari dinas Sosial maupun dinas lainnya agar dalam melakukan pendataan tidak menggunakan data yang lama, karena salah satu contoh masyarakat yang mendapatkan bantuan tersebut, pada saat kita cek Orangnya sudah meninggal dunia dan pada saat kita telusuri pendataan tersebut dilaksanakan pada tahun 2012 ini yang kita sesalkan.tambahnya.(Redaksi)

Khatulistiwa News Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.