BERITA TERKINI

Pupuk Sinergis SIP TE Kunjungi DPC AWDI DAN AWPI Muara Enim

 




Muara Enim, Khatulistiwanews.com-(21/9)  berkomitmen untuk membantu perkembangan daerah khususnyaKabupaten Muara Enim sekaligus juga menyatukan persepsi dalam wadah pandangan sesama Insan jurnalis maka Sedulur Insan Pers Tanjung Enim SIP TE melakukan lawatan ke DPC Asosiasi Wartawan Demokrasi Indonesia AWDI Dan Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia AWPI Kabupaten Muara Enim Senin (20/9/21)

Terimakasih atas kunjungan SIP-TE Serta Menyambut baik atas Terbentuk nya Seduluran Insan Pers Tanjung Enim dan berharap bisa bersinergi,serta bisa menjalin hubungan yang baik Dengan DPC AWDI Kabupaten Muara Enim,”ucap ketua AWDI Rudiansyah di Ruang kerjanya.

Dikatakan Rudi bahwa ,”keberadaan Awdi di Kabupaten Muara Enim Sudah masuk Tahun Ke Tiga dengan jumlah anggota 42 Orang Wartawan yang tersebar di beberapa Wilayah yang ada di Muara Enim,dari Semendo hingga ke Zona 3 Gelumbang,”Jelas nya.

Masih di tempat yang sama Rudiyansah  Mengucapan terima kasih atas kunjungan SIP-TE serta permohonan maaf atas penyambutan dan penempatan jika kurang berkenan,Serta mengapresiasi atas terbentuknya wadah Jurnalis Tanjung Enim yang terhimpun dalam SIP-TE,

“ Saya sangat mengapresiasi keberadaan SIP-TE,dan berharap kunjungan ini jangan sampai berakhir sampai disini,melainkan ke depan bisa bersinergi dan kerja sama sesuai dengan Tupoksi kita sebagai Jurnalis maupun Organisasi,”Tegasnya.

Ir Bagus Syani Kasbie DJ MBA Mewakili SIP-TE dalam kata sambutan nya Menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan dan respon dari DPC AWDI,

“Alhamdulillah,AWDI merespon surat kami,dan sudah menerima kami Berkunjung Pada Hari ini,Kami ucapkan Terima kasih atas waktu dan sambutan nya,Semoga ke depan kita secara organisasi (SIP-TE) dapat terjalin hubungan yang baik,SIP-TE merupakan insan pers kelahiran dan besar di Tanjung Enim,”ungkap nya.

Terpisah,di hari yang sama SIP TE juga menyambangi DPC Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia(AWPI) Kabupaten Muara Enim Bertempat di Kantor Media Muara Enim online Jl. Reformasi 1 Kel.Pasar 1 Kec. Muara Enim Kabupaten. Muara Enim.


Tahta Amrillah Spd Selaku Penasehat DPC AWPI Kabupaten Muara Enim dalam sambutan nya menyampai kan ucapan terima kasih atas kunjungan dari SIP-TE,dan berharap kedepan nya bisa terjalin hubungan yang baik.


“Kami Keluarga besar AWPI Mengucapkan terimakasih atas kunjungan dari rekan Jurnalis dan media Tanjung Enim yang Tergabung dalam wadah SIP-TE,Kedepan nya Kami dari AWPI berharap hubungan ini tetap terjalin,”pinta nya.

Sementara Raswan Selaku Humas AWPI juga tak lupa menyampai kan terimakasih kepada SIP-TE atas kunjungan yang berlangsung,serta Permohonan maaf atas tidak hadir nya Ketua AWPI di karenakan masih dalam pemulihan kesehatan,

“Kami sangat berterima kasih sudah di kunjungi rekan jurnalis dari Tanjung Enim yang Tergabung di SIP-TE,dan mohon maaf karena Ketua AWPI kesehatan nya Belum pulih sehingga beliau tidak bisa hadir di pertemuan ini,Kami berharap hubungan ini jangan cukup sampai di sini,kita bina hubungan yang baik ke depan sesuai dengan Tupoksi nya sebagai Jurnalis,dengan ada nya kunjungan ini insyaallah kami dari AWPI akan melakukan hal yang sama,”Ujar nya.

Turut hadir dari SIP-TE Ir.Bagus Syani Kasbie DJ MBA dari media Merenim Post, Mahbub dari Media Kejarinfo.com,Hermidi dari Post News dan Khairil Akhyar media Lapartanews.com, Rustandi dari kompas.86.com M.umar media Radar Nusantara.com,Kelvin, Deni media sumateranews,Sementara dari AWPI 1. Ketua Dewan Penasehat : Tahta Amrilah, S.Pd
2 . Wakil Ketua : Suprayogi
3. Sekretaris : Jhoni Harianto
4. Ketua Bidang Humas : Raswan Edi Safri
5. Sekretaris 1 : Deni Febriando
6. Ketua Bidang Hukum dan Advokasi : Sumarwan Triputra, S.H, M.H. (Bo Midi)

Khatulistiwa News Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.