BERITA TERKINI

Asidin Tampak Haru Mendapati Rumahnya Dibedah Oleh Baznas.

 



Muara Enim, Khatulistiwa, News.com. Baznas Kabupaten Muara Enim Melakukan peletakan Batu pertama Bedah Rumah  Asidin (65) warga Desa Berugo, Kecamatan Belimbing, Kabupaten Muara Enim. (25/11/.2020)

Peletakan Batu Pertama Program Bedah Rumah dari Baznas dihadiri oleh, pengurus Baznas Kabupaten Muara Enim, Kepala Desa Berugo, Ketua BPD Desa Berugo, Pengurus JPKP Kabupaten Muara Enim dan Masyarakat Desa Berugo.

Asidin sekelurga sangat terharu, karena Rumahnya yang sudah Ryot dan Bocor akan segera dibangun.
Kami tidak menyangka rumah kami akan  di Bangunkan secepat ini oleh Baznas. terangnya.

Darlis S.H.i Kepala Desa Berugo kecamatan Belimbing kabupaten Muara Enim   menyampaikan kami ucapkan Terima Kasih banyak kepada pengurus JPKP yang telah membantu warga desa Berugo mengajukan Program Bedah Rumah kepada Pemerintah terkhusus Kepada Baznas.

Kinerja JPKP bukan hisapan jempol saja tapi benar benar nyata membantu masyarakat, ini terbukti didesa kami, saya selaku kepala desa siap membantu pemberkasan surat surat kepada masyarakat apalagi yang sifatnya sosial demi Kesejahteraan warga.

Tidak lupa pula saya ucapkan terima kasih banyak kepada Baznas melalui Program Bedah Rumah telah membantu warga desa Berugo ini ucapnya.

Drs. Syarifudin  Wakil II Baznas mengatakan Bedah Rumah ini salah satu Program Baznas menuju Muara Enim Sehat. dalam arti rumah yang selama ini tidak layak Huni menjadi Rumah layak Huni atau Rumah Sehat.

Program Bedah Rumah ini Dananya didapat dari uang zakat dan juga MoU Prajurit Yonif 141/AYJP dengan Baznas Muara Enim
Selururuh Prajurit Yonif 141 diambil zakatnya 2.5 persen, Dana yang terkumpul dari zakat Prajurit Yonif 141 kurang lebih satu bulannya 30 juta dan dijadikan program Bedah Rumah, satu bulan satu Rumah termasuk Bedah Rumah di Desa Berugo ini tutupnya.(Raswan)

Khatulistiwa News Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.