BERITA TERKINI

DINKES MUARA ENIM BUTUH MASKER DAN APD



MUARA ENIM KN,- Dinas Kesehatan Muara Enim dalam menangani kasus virus Corona atau Covid 19 sangat membutuhkan masker dan Alat Pelindung Diri (APD) hal ini disampaikan kepala dinas Kesehatan Muara Enim Vivi Mariani, S.Si, A.pt, M.Bmd pada Jumat lalu, (27/3) dalam pembahasan rapat penanggulangan virus Corona atau Covid 19 di ruang rapat kantor Bappeda Muara Enim.

Tidak dipungkiri akan perlengkapan tersebut dimana dinas Kesehatan merupakan garda terdepan untuk menghadapi dan melawan Virus Covid 19 yang kini menjadi musuh bersama.

" Ya kabupaten Muara Enim sangat membutuhkan sekali yang namanya masker, serta kelengkapan APD (alat pelindung diri) juga perlengkapan ainnya", pinta Vivi.

Pernyataan kepala dinas Kesehatan tersebut berkenaan dengan Surat Plt. Bupati Muara Enim Nomor: 440/08/KES/III/2020 tentang Pencegahan Penyebaran Virus Corona(COVID-19) di Kabupaten Muara Enim.

Didalam rapat tersebut, dipimpin langsung oleh Plt. Bupati Muara Enim, H. Juarsah, S.H yang didampingi Sekretaris Daerah H. Hasanudin, M.Si, Kapolres Muara Enim, AKBP Donni Eka Syahputra, dan Dandim 0404 Muara Enim, Letkol Inf Syafruddin, serta Asisten II Perekobang, Amrullah Jamaluddin, Staf Ahli Kemasyarakatan dan SDM, Panca Surya Diharta, S.H, dan para kepala Perangkat Daerah, serta diikuti oleh 29 Perusahaan BUMN/ BUMS/BUMD yang ada di Kabupaten Muara Enim.(Red)

Khatulistiwa News Designed by Templateism.com Copyright © 2014

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.